Pengumpulan Data
Pengumpulan data dilakukan untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan dalam rangka mencapai tujuan penelitian. Tujuan yang diungkapkan dalam bentuk hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap petanyaan penelitian. Data yang dikumpulkan ditentukan oleh variabel-variabel yang ada dalam hipotesis. Data itu dikumpulkan oleh sampel yang telah ditentukan sebelumnya. Sampel tersebut terdiri atas sekumpulan unit analisis sebagai sasaran penelitian.
Data Sekunder
Data sekunder merupakan informasi yang dikumpulkan bukan untuk kepentingan studi yang sedang dilakukan saat ini tetapi untuk beberapa tujuan lain. Sedangkan, data primer merupakan informasi yang dikumpulkan terutama untuk tujuan investigasi yang sedang dilakukan.
Keunggulan Data sekunder:
1. Hemat waktu dan biaya
2. Relatif mudah diakses
3. Berguna dalam membantu identifikasi masalah
4. Bemanfaat dalam mendukung perumusan masalah riset secara lebih akurat
5. Membantu dalam menyusun rancangan atau pendekatan terhadap masalah
6. Membantu identifikasi kebutuhan akan riset yang lebih mendalam
7. Menjawab pertanyaan riset tertentu dan menguji beberpa hipotesis
8. Membrikan data perbandinga sehingga data primer dapat di interprestasikan secara akurat
Kelemahan :
1. Belum tentu relevan sesuai untuk kebutuhan riset, misalkan periode waktu, kategori
2. Akurasi sering di pertanyakan, akurasi itu bersumber dari sumbernya.
a. Sumber primer, sumber yang mengasilkan data
b. Sumber sekunder, sumber yang didapat dari sumber primer
Karakter Data Sekunder
Dalam mengevaluasi data sekunder ketepatan memilih data sekunder dapat dievaluasi degan kriteria yaitu:
1. Kesesuaian: Kesesuaian berhubungan dengan kemampuan data untuk digunakan menjawab masalah yang sedang diteliti.
2. Ketepatan: Bagaimana data tersebut dikumpulkan atau metode apa yang digunakan.
3. Biaya: Jika biaya jauh lebih dari manfaat, sebaiknya tidak perlu menggunakannya.
4. Waktu Keberlakuan: Jika saat dibutuhkan data tidak tersedia atau sudah kadaluarsa, maka sebaiknya jangan digunakan lagi untuk penelitian
Macam-Macam Data Berdasarkan Sumber Data
1. Data Internal Data internal adalah data yang menggambarkan situasi dan kondisi pada suatu organisasi secara internal. Misal : data keuangan, data pegawai, data produksi, dsb.
2. Data Eksternal Data eksternal adalah data yang menggambarkan situasi serta kondisi yang ada di luar organisasi. Contohnya adalah data jumlah penggunaan suatu produk pada konsumen, tingkat preferensi pelanggan, persebaran penduduk, dan lain sebagainya.
SUMBER :
http://www.academia.edu/16931231/07_PENGUMPULAN_DATA_SEKUNDER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar